Minggu, 29 Desember 2013

Belajar Photography

Guys...
kali ini saya lagi explore di bidang photography ni... hehee, baru pemula banget...

Awalnya di sekolah ada pelajaran photography... dalam pembelajarannya itu saya dan semua kawan saya di sekolah diberikan pengarahan mengenai bagaimana mengambil angle yang baik, komposisi pada foto dan pengambilan background yang indah pada setiap jepretan yang diambil...

Guru seni ku, Bapak Bayu Abdurahim selaku pembina langsung mengajari kami untuk foto-foto :D beliau sering memberikan tema-tema photography. Seperti :

1.) Tema Landscape; ini khusus foto pemandangan
2.) Interaksi sosial; ketika mengambil foto harus bercerita ttg kegiatan sosial (interaksi 2 orang)
3.) Interaksi sosial 2; ketika mengambil foto harus bercerita ttg kegiatan sosial (interaksi lebih dari 2 orang)
4.) Animal; memfoto hewan
dan masih banyak tema lainnya...

Beliau pun memberi tahu kami soal teknik pengambilan gambar dasar yang sudah diakui oleh internasional atau sudah umum.. yaitu 3 pengambilan angle :
1.) Eagle Eye : teknik pengambilan foto dengan pengambilan dari arah atas.
2.) Normal Eye : teknik pengambilan foto dengan arah tengah
3.) Frog Eye : teknik pengambilan foto dengan arah dari bawah objek.

oia satu lagi, guru saya hanya memperbolehkan semua muridnya menggunakan HP pada saat explore objek... kalaupun ada yang mengambil menggunakan kamera poket, SLR dll. maka guru saya akan memerintahkan explore ulang.

ya itulah yang saya dapatkan dari pelajaran photography di sekolah saya... mungkin sedikit namun bermanfaat bagi diri saya sendiri tentunya...

Dan ini hasil explore saya menjepret gambar menggunakan HP


Tangga Alam (Tema; Landscape)


Persahabatan 2 Orang Manusia (Tema; Interaksi Sosial)


Diskusi Kelompok, autdor (Tema; Interaksi Sosial 2)


The Art and Culture Teacher (Tema; Human interest, Guru)



Poor Cat on The Hall (Tema; Animal)


The Rainbow Hall (Tema; Eksperimen)


Tummy's Wars Face (Tema; Animal 2)


Wijaya Kusuma Flower (Tema; Still Life)


Wijaya Kusuma Flower 2 (Tema; Still Life)


The Sun (Tema; Landscape)


Macaroni Skotel (Tema; Food)


Breakfast Menu (Tema; Food)


Bolu Kukus (Tema; Food)

Itulah beberapa hasil explore saya dengan kamera Hp saya yang sangat sederhana...
terima kasih banyak untuk guru ku, guru seni ku yang mengajariku tentang indahnya dunia dengan media ekspresi dan potensi yang kupunya yang bisa ku kembangkan...

Sumber : Catatan inspirasiku... (guru..) dan semua keluargaku....









Tidak ada komentar:

Posting Komentar